Gampong Labuy Kecamatan Baitussalam menurut sejarah dulunya tunduk dibawah kemukiman Beuramoe yang dipimpin oleh seorang tokoh Masyarakat masa itu yang bernama Teuku Beuramoe. Kapan dicetusnya nama Gampong Labuy sampai saat ini belum diketahui, namun konon dari cerita tetua Gampong Labuy lahir berdasarkan keadaan alam masa itu, dimasa itu sebelum adanya nama gampong yang diberi nama Labuy.
Menurut cerita tetua gampong juga daerah itu dibuka atau ditebang (dalam bahasa Aceh Jak Meulabui atau Jak Meulampoh) dan perlahan-perlahan hingga akhirnya menjadi tempat bercocok tanam. Maka berdasarkan peristiwa tersebut dengan nama Labuy yang hingga sampai saat ini telah berkembang menjadi satu Gampong yang sudah dikenal secara luas.